5 Kartu Lagenda Clash Royale Terkuat




5 Kartu Lagenda Clash Royale Terkuat – Clash royale adalah salah satu game yang sangat popular di dunia. Clash royale adalah game buatan Supercell. Seperti yang sudah kita ketahui Supercell adalah developer game Clash Of Clans, Boom Beach, Dan Hay Day. Dan di clash royale ada 3 Jenis kartu. Yaitu troop, spell, dan building. Khusus kartu jenis Troop, Kartu ini memiliki 4 jenis, Yaitu Lagendary, Epic, Rare, Dan Common. Di artikel kali ini kita akan membahas kartu lagenda terkuat di clash royale.
Di clash royale ada 10 Kartu Lagendary Yaitu :

  • 1.       Electro Wizard
  • 2.       Lava Hound
  • 3.       Inferno Dragon
  • 4.       Miner
  • 5.       Princess
  • 6.       The Log
  • 7.       Lumberjack
  • 8.       Graveyard
  • 9.       Sparky
  • 10.   Ice Wizard

Dan dari 10 kartu legendary diatas, saya akan memilih 5 kartu legendary terkuat. Urutan kartu terkuat ini saya lihat dari hitpoints, damage, kelebihan, dan kelemahan kartu tersebut. Baiklah tidak perlu berlama lama lagi ayo kita lihat daftarnya.

5 Kartu Lagenda Clash Royale Terkuat

1. Lumberjack

Lumberjack  adalah kartu legendary terkuat. Gelar kartu terkuat sepertinya layak diberikan kepada lumberjack. Karena Lumberjack memiliki hitpoints yang cukup besar. Hitpoints lumberjack level 1 sebesar 950. Dan Lumberjack juga memiliki damage yang besar. Damage lumberjack level 1 sebesar 200 dan damage per second mencapai 285. Selain itu Lumberjack mampu berlari sangat cepat sehingga bisa merepotkan crown tower lawan. Dan hal yang unik dari Lumberjack adalah jika mati dia akan mengeluarkan Rage Spell.

Kelebihan : Larinya sangat cepat, Damage Dan Hitpointsnya besar,jumlah elixir sedikit
Kelemahan : Sulit didapat, Tidak bisa menyerang pasukan udara

2. Electro Wizard

Electro Wizard adalah kartu legendary yang baru dirilis berberapa bulan yang lalu di Indonesia. Kartu ini sangat kuat apabila dikombinasikan dengan kartu yang memiliki hitpoints besar seperti giant, golem, giant skeleton. Kartu ini sangat cocok digunakan untuk melawan pasukan seperti skeleton army, minion horde,dan sparky. Karena setiap kali electro wizard keluar dia akan mengeluarkan zap.

Kelebihan : Damage yang besar (200), jumlah elixir sedikit, mengeluarkan zap, larinya cepat, bisa menyerang pasukan darat dan udara secara bersamaan.
Kelemahan : Sulit didapat, Mudah sekali mati, hitpoints sedikit (600)

3. Miner

Miner adalah kartu legendary yang paling sering digunakan oleh para pemain clash royale. Kartu ini sangat cocok dikombinasikan dengan hog rider atau graveyard. Miner dapat muncul dimanapun dia mau. Dia akan muncul dari bawah tanah. Jika musuh kalian menggunakan miner kalian tidak akan bisa melihatnya karena dia lewat jalan bawah tanah dan akan muncul dari bawah tanah untuk menyerang crown tower kita.

Kelebihan : Bisa muncul dimana saja, jumlah elixir sedikit, hitpoints besar.
Kelemahan : Sulit di dapat, tidak bisa menyerang pasukan udara, damage nya kecil apabila menyerang crown tower.

4. Ice Wizard

Ice Wizard adalah saudara dari electro wizard. Yang membedakannya dengan electro wizard adalah jika electro wizard mengeluarkan Zap ice wizard mengeluarkan es yang akan memperlambat gerakan pasukan lawan. Kartu ini sangat cocok dikombinasikan dengan mega minion untuk melawan hog rider yang terkenal karena memiliki lari yang sangat cepat.

Kelebihan : Hitpoints cukup besar (665), jumlah elixir sedikit, saat menyerang dia akan memperlambat gerakan pasukan lawan, cocok dikombinasikan dengan semua kartu
Kelemahan : Sulit di dapat, damagenya sangat kecil hanya 63 (leve 1)

5. Princess


Princess adalah kartu legendary yang bisa kalian dapatkan saat kalian sudah mencapai arena 7 yaitu Royal Arena. Princess Adalah kartu legendary yang sudah ada saat Clash Royale baru dirilis. Kartu ini walaupun hitpointsnya sangat kecil tetapi dia memiliki damage yang cukup besar yaitu 140 (level 1). Kartu ini juga kartu yang paling banyak digunakan oleh pemain Clash Royale.

Kelebihan : Bisa menyerang dengan jarak yang jauh, damagenya besar, elixirnya sangat kecil, dia cantik
Kelemahan : Sulit di dapat, Hitpoints sangat kecil hanya 216.

Baiklah itu tadi artikel yang cukup panjang dari saya tentang 5 Kartu Lagenda Clash Royale Terkuat urutan kartu terkuat ini menurut pendapat saya. Semoga artikel ini bisa menghibur kalian para gamers dan bermanfaat. Terima Kasih ^_^
5 Kartu Lagenda Clash Royale Terkuat 5 Kartu Lagenda Clash Royale Terkuat Reviewed by Steve William Korwa on January 26, 2017 Rating: 5

1 comment:

Jika Ada Saran Atau Pertanyaan Silahkan Comment. Dan Silahkan Comment Yang Baik,Jujur,Dan Tidak Spam. Terima Kasih

Powered by Blogger.